Senin, 11 November 2013
Browse »
home»
android
»
mengenal
»
mengenal Android

mengenal Android

KawandNews.com - Pada saat ini mulai berkembang berbagai macam bentuk selular yang menawarkan berbagai macam aplikasi dan fitur yang menarik. Dulu kita mengenal blackberry yang merajalela di seluruh dunia dengan sistem selular yang bisa dipakai untuk grup dan menggunakan pembayaran perbulan, sampai saat ini pun penggemar blackberry masih banyak. Setelah android dirillis pada tahun 2007-an, banyak orang bertanya-tanya apa sebenarnya android ini. Android adalah sistem operasi yang berbasis linux digunakan pada telepon selular layaknya telepon pintar dan komputer tablet. Sistem ini dikembangkan oleh Android inc kerjasama dengan Google inc. Awalnya sistem ini seperti software yang mendukung sistem selular tapi lambat laun Google inc mengembangkan produk ini menjadi sebagai perangkat utuh layaknya sistem operasi komputer dengan menggunakan sistem operasi linux. Selanjutnya banyak perusahaan selular yang bergabung pada program ini seperti Asus, Acer, Toshiba dan lain-lain. Penggunaan Android memudahkan bagi para konsumen selular untuk menjelajah dunia maya dengan aplikasi yang sederhana dan terjangkau layaknya menggunakan komputer PC atau notebook. Bahkan processor yang digunakan dapat dikatakan sama dengan PC komputer seperti menggunakan intel atom dan yang terbaru saat ini Android sudah menggunakan dual core.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar